Kembali Hidup Untuk Balas Dendam

Ingatan Kehidupan Lalu



Ingatan Kehidupan Lalu

2Yun Hua tiba-tiba berdiri dan menghambur ke depan meja.      1

Dia mengambil pena dan menggambar garis yang sama sekali tidak dimengerti orang lain di atas kertas putih.     

Garis-garis ini sebenarnya tidak memiliki makna khusus, hanya untuk membantunya menyusun ingatannya!     

Insiden pembajakan kapal raksasa perusahaan biologis ini cukup menggemparkan pada saat itu. Tetapi kebanyakan orang tidak akan mengikuti sampai detailnya dan hanya mengetahui awal dan akhirnya saja.     

Yun Hua juga sama, tidak terlalu mengerti detailnya, dia hanya bisa berusaha keras untuk mengingat...     

Karena berita yang terkait dengan hal ini pada saat itu cukup banyak, tapi kebanyakan orang hanya melihatnya saja lalu melupakannya, tidak akan terlalu memikirkannya lebih dalam.     

Sebenarnya Yun Hua juga sama, tetapi satu-satunya perbedaannya adalah, setelah dia hidup kembali, dia selalu merasa bahwa daya ingatnya meningkat. Ada banyak hal yang asal pernah dilihatnya lalu memikirkannya dengan cermat, maka sedikit demi sedikit akan menjadi jelas...     

Tentu saja ini hanya terbatas pada apa yang pernah dilihatnya. Kalau tidak pernah dilihatnya, sekeras apa pun dia berusaha memikirkannya, dia tetap tidak akan bisa mengingatnya.     

Hasil akhir dari insiden ini adalah kesuksesan, namun lika-liku dan kesulitan selama prosesnya sama sekali tidak terbayangkan oleh orang pada umumnya.     

Satu hal terbesar yang dapat diingat oleh Yun Hua adalah, para bajak laut awalnya mengira bahwa mereka membajak kapal kargo biasa, mereka tidak tahu nilai barang yang ada di atas kapal, dan tebusan awal yang diminta hanya tiga juta US dolar.     

Perusahaan biologis mempertimbangkan banyak faktor secara komprehensif dan berpikir untuk langsung menyerahkan uang tebusan atas nama pedagang, seharusnya ini adalah cara yang paling cepat dan paling aman.     

Selama dapat menjamin keselamatan ratusan staf peneliti dan puluhan kru kapal, juga menjamin keamanan instrumen mekanis presisi tingkat tinggi yang ada di kapal itu, membayarkan tiga juta US dolar dianggap masih layak.     

Tetapi baru saja negosiasi dimulai, ada orang yang membocorkan informasi sebenarnya tentang kapal raksasa ini.     

Ketika bajak laut mengetahui bahwa kapal ini sama sekali bukan memuat mesin bubut biasa, juga bahwa orang-orang yang berada di kapal bukanlah pekerja biasa melainkan staf peneliti khusus...     

Kelompok bajak laut pun seketika mengerti nilai dari kapal raksasa ini.     

Tebusan dalam sekejap naik dari tiga juta US dolar menjadi seratus juta US dolar!     

Sebenarnya selama bertahun-tahun, insiden pembajakan kapal dagang dan kapal tanker dari berbagai negara terus terjadi. Untuk kapal tanker biasa, tebusan yang diminta oleh bajak laut biasanya sekitar 1,5 juta sampai 15 juta US dolar, tergantung pada nilai kapal dagang dan tanker yang dibajak serta berapa jumlah awak kapalnya.     

Semula karena banyaknya orang yang ada di kapal raksasa ini, maka tebusan sejumlah tiga juta US dolar yang diminta oleh bajak laut itu juga sesuai perkiraan.     

Seandainya tidak bocor, tebusan sebesar tiga juta dapat menyelesaikan masalah ini.     

Meskipun sangat mengesalkan harus membayar uang tebusan, tetapi secara umum membayar tebusan sebenarnya adalah cara yang paling hemat dan paling aman, setidaknya nyawa manusia jauh lebih berharga daripada uang!     

Tapi sayangnya, rahasia bocor...     

Kebocoran itu terjadi tepat di tahap awal negosiasi.     

Dalam semalam tiga juta naik menjadi seratus juta, ini bisa dibilang harga selangit!     

Bahkan ini adalah tebusan tertinggi dalam sejarah.     

Yang lebih menakutkan lagi, insiden ini mendatangkan efek berantai.     

Awalnya kalau hanya kapal dagang yang dibajak, dampaknya tidak bisa dibilang besar, karena di seluruh dunia ada banyak sekali kapal dagang yang pernah dibajak. Selama bisa diselesaikan, permintaan uang tebusan juga tidak keterlaluan, maka semuanya akan membayar tebusan.     

Tapi sekarang, seratus juta US dolar berarti bahwa barang yang dimuat di kapal raksasa ini sangat berharga.     

Siapa pun tidak bodoh. Melemahkan kekuatan orang lain berarti meningkatkan kekuatan diri sendiri.     

Kalau tidak dapat membawa kembali kapal raksasa ini dalam waktu singkat, nantinya akan ada lebih banyak kekuatan yang melakukan intervensi, maka itu akan semakin sulit!     

Instrumen mekanis yang berharga ini bahkan mungkin tidak akan dapat mencapai tanah Longhua lagi.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.