CEO DINGIN : ISTRI KESAYANGAN SANG CEO

396. Salah Paham



396. Salah Paham

0Emelly mendekatkan wajahnya kepada mamanya. Matanya bersinar terang, jlas terlihat gadis ini melihat celah dan titik terang untuk bisa keluar dari penjara emas ini hari ini.     
0

" Katakan mama, apa syarat dari mama. Supaya aku bisa ikut papa dan mama menjenguk kakak?"  Tanya gadis cantik ini dengan antusias.     

Nyonya kim cuma tersenyum. Akhirnya putrinya terpancing juga. Jika ia bisa pmelakukannya dengan baik, tentu saja misinya untuk mengambil handphone asisten steve akan berjalan lancar.     

"Syaratnya mudah, kau cukup berikan handphone itu kepada mama sekarang."  Kata nyonya kim sambil menunjuk kearah handphone yang tergeletak di atas tempat tidur.     

Wanita cantik ini Tersenyum sekali lagi, bukankah itu bukan hal yang sulit untuk dilakukan? Jika cuma handphone, wanita cantik ini hanya cukup jentikkan jari saja barang itu sudsh akan sampai dengan sendirinya ke kediamannya ataupun jika ingin memilih tipe sesuai yang diinginkan dan memilih dengan tangan sendiri, juga bukan hal sulit. Toko handphone kecil sama besar akan dengan senang hati menyambut kedatangannya.  Seharusnya, tidak akan ada alasan untuk penolakan. Kecuali memang ada sesuatu diantara Emelly dan asisten steve, yang dengan sengaja mereka sembunyikan darinya.     

Emelly menoleh kearah yang di tunjukkan oleh mamanya. "Eh, kenapa mama tiba-tiba ingin mengambil handphone milikku? Eh, salah milik asisten steve. Hmm... Salah lagi. Tahu darimana mama itu handphone asisten Steve? Tentu saja mamq akan berfikir itu milikku."  Gumamnya dalam hati. Gadis ini mengernyitkan kedua alis matanya dengan penuh rasa curiga.     

"Kenapa mama ingin handphone jelek milikku? Mama kalau mau cuma tinggal beli saja, Mudah bukan? Kenapa harus repot-repot meminta punya anakmu yang manis ini?. Tidak mau! Biarpun handphone itu jelek, tetapi aku sudah terlanjur cinta kepadanya."  Jawwb Emelly dengan polosnya. Gadis cantik ini benar-benar belum tahu, jika mamanya ini sudah mengetahui itu adalah handphone milik asisten steve.     

Mendengar perkataan Emelly, Seketika ekspresi wajah Nyonya kim berubah dratis kerena terkejut. "Hah..., Apa? Terlanjur cinta? Apa maksudnya? Cinta sama handphone-nya atau pemiliknya??" isi pikiran nyonya kim yang sedang bingung.      

Nyonya kim cuma menghela nafas. "Sayang... Apa maksudmu dengan terlanjur cinta? Itu kan cuma handphone lama yang sudah ketinggalan jaman. Emang apa yang istimewa dari barang itu?"  Tanya Nyonya kim yang berusaha mencari tahu alasan memgapa Emelly tidak mau  melepaskan handphone milik asisten steve.     

"He... He... Mama ini, ingin tahu saja masalah anak muda. Kalau aku bilang suka, ya suka. Kalau aku bilang cinta, ya cinta. Memang harus ada alasannya? Terus mengapa mama menginginkan handphone milikku?"  Jawab gadis cantik ini dengan tertawa nyengir, yang membuat mamanya pusing dan semakin ingin tahu.     

"Eh, aku ingin menjebaknya dengan sedikit trik kecil, mengapa aku merasa, malah aku yang masuk kedalam lubang ya? Dasar wnak nakal ini! Semakin lama, semakin pintar saja anak mama? Kalau seperti ini terus, yang ada aku yang termakan ucapanku sendiri."  gumam Nyonya Kim dalam hati. Wanita cantik ini ingin sekali menepuk dahinya sendiri. Tetapi ia tidak bisa melakukannya, jika ia melakukan hal itu. Sama saja ia mengaku kalah dan memang ada niat terselubung di dalam syarat yang dia berikan.      

"Ayo, Haesu... Berfikir... Berfikir...jangan sampai kau kalah dari putrimu sendiri." pikir nyonya kim di dalam diamnya. Wanita cantik ini hanya bisa tersenyum simpul.     

"Sayang... Kamu berfikir apa? Mama hanya ingin memberikan handphone baru untukmu. Lagipula, apa yang istimewa dari handphone itu? Perasaan mama tidak pernah melihatmu menggunakan handphone itu sebelumnya? Apa jangan-jangan itu bukan milikmu?"  Tanya Nyonya kim sekali lagi. Ia tidak menyerah begitu saja dan masih berusaha menjebak Emelly dengan perkataan manis yang menusuk dan tepat sasaran.     

Gadis cantik ini mulai mengernyitkan dahinya dan curiga kepada mamanya. "Sikap mama ini aneh sekali. Tidak biasanya, ia menginginkan barang milikku sampai seperti ini. Hmm... Jangan-jangan ada udang di balik batu? Apa mungkin mama sudah tahu kalau itu handphone milik asisten steve? Tetapi rasanya tidak mungkin mama tahu itu, memang siapa yang memberitahukan itu kepadanya?" Pikiran gadis cantik ini dalam hati, yang juga ikut-ikutan menebak-nebak.     

"Emm... itu... Itu...itu memang bukan milikku, tetapi itu sangat berharga untuk saat ini. Biarpun jelek dan sudah lama."  Jawab Emelly sambil garuk-garuk kepalanya.     

"Itu sangat penting mama, peting sekali. Penting sekali untuk aku gunakan mengerjai kakak tampan. Meskipun aku juga tahu, itu handphone sangat penting untuk asisten steve. Sudahlah, biar nanti aku belikan asisten steve handphone yang baru dan handphone ini menjadi milikku...he... He... Emelly, kau memang cerdas!"  gumamnya dalam hati. Gadis ini bahkan sampai Tersenyum cengar-cengir sendiri di depan mamanya, tanpa ia sadari saat membayangkan kakak tampan yang kesal dan juga asisten steve yang setengah putus asa menghadapinya.     

"Oh, jadi itu hadiah dari seseorang yang yang spesial, yang kau tidak mau memberikan benda itu kepada Mama? Hmm... Siapa laki-laki itu? Kapan kamu akan mengenalkannya kepada Mama? He... He... Putri mama sudah dewasa rupanya."  Kata Nyonya Kim yang berusaha menggoda Emily dengan genit. Wanita cantik ini sengaja, menyenggolkan  bahu kanannya ke bahu putrinya sambil mengedipkan matanya dan tersenyum manis.     

Gadis cantik ini menjadi kelabakan dan salah tingkah ketika mamanya bertingkah genit dan mengatakan bahwa gadis cantik ini sudah laki-laki spesial memiliki di dalam hatinya. Semua itu memang benar, tetapi seseorang itu bukanlah laki-laki pemilik handphone ini. Melainkan seseorang yang sudah Mamanya kenal sejak kecil. Jadi, tidak perlu juga ia memperkenalkan kembali laki-laki itu. Yang ada gadis cantik ini, pasti akan di sentil dahinya oleh mamanya itu.     

"Tentu saja mama, ini sudah dewasa. Bukankah Sudah selayaknya Aku mencari orang yang bisa mengisi hatiku dan mungkin suatu saat bisa menjadi pendamping hidupku, seperti kakak Yohan dan kakak cantik."  Jawab gadis cantik ini dengan santai dan pernuh percaya diri. Tetapi jelas pemikiran dua orang wanita ini sangat berbeda jauh, terkesan tidak menyambung dan perbedaan. Emelly yang berfikir bahwa Dokter glen yang ada di dalam hatinya, namun akan berbeda jauh dengan apa yang di pikiran nyonya Kim.     

Wanita cantik ini mulai berfikir, sambil terdiam beberapa saat untuk mencerna dan mengartikan perkataan putrinya.      

"Jadi, benar. Bocah nakal ini sedang jatuh cinta kepada asisten Steve. Tetapi sejak kapan mereka mulai dekat dan membina hubungan ini. Mengapa aku sebagai mamanya tidak tahu apa-apa? Tidak... Tidak... Aku harus memperjelas semua ini. Cukup yohan dan Tiara saja yang membuat hubungan dan pernikahan diam-diam. Aku tidak akan membiarkan Keluarga Kim kecurian sampai dua kali. Ya... Tidak boleh terulang!!!."  Gumam Nyonya Kim dalam hati dengan mantap dan semangat. Ia tidak akan membiarkan orang lain membuat orang tua ini, seperti orang bodoh lagi yang tidak tahu apa-apa.     

"Hemm... Oke baiklah, mama tidak akan memaksamu kali ini. Tetapi mama tetap menunggumu memperkenalkan dia kepada kami."  jawab Nyonya Kim.     

Nyonya Kim segera berdiri dan secara diam-diam bergerak mendekati tempat tidur Emelly, tanpa gadis cantik itu sadari. Wanita cantik ini duduk dengan pelan sambil berpangku tangan. Seolah sedang memikirkan sesuatu. Padahal pada dasarnya, ia justru tengah memulai aksi dan misinya yang tidak bisa di baca dan dirasakan oleh Emelly.     

------------------------------     

Hai readers.....     

kita bertemu lagi dengan cerita terbaruku ...semoga suka dengan chapter kali ini. Jangan lupa kirimkan sebagai bentuk dukungan kepada ya, maaf jika mungkin masih banyak salah penulisan dan ejaan ;     

1. Kado (Gift) yang     

2. power stone (PS)     

3. review/ Ulasan 5 bintangⁿ     

4. jejak cantik dengan komentar positif.     

Terimakasih kepada reader yang sudah setia dan mengirimkan 4 poin diatas untuk novel ini, semangat dan terimakasih atas dukungannya!      

Jangan lupa baca karya novel saya yang lain ya, yang gak kalah seru dan membuat penasaran dan dag dig dug he....he... terimakasih.     

1. GADIS TOMBOMANISKU (SI TOMBOY MANIS).     

See you next day, I LOVE YOU ALL....     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.