Sistem Teknologi Gelap

Perayaan Pindah Rumah



Perayaan Pindah Rumah

0Dalam dunia industri baterai lithium, Desember benar-benar bulan yang sangat repot.     
0

Setelah konferensi musim gugur lalu, Apple kembali melakukan konferensi dan mengumumkan desain telepon genggam generasi terbaru melalui PPT.     

Selain perubahan secara estetika, mereka juga mengumumkan waktu menyala empat kali lebih panjang.     

Spesifikasi akan diumumkan pada konferensi musim semi tahun depan nanti.     

Seketika, setelah berita itu keluar, forum penggemar telepon genggam pun menjadi ribut.     

Di sebuah forum.     

Pengguna-pengguna beberapa ponsel yang berbeda biasanya saling menghina satu sama lain, dan biasanya moderator forum membiarkan mereka. Yah, dapat dikatakan mereka menutup mata karena kejadian seperti itu akan membuat forum semakin aktif.     

Biasanya, saling menghina itu dapat dikatakan seimbang. Tidak ada yang lebih mendominasi.     

Namun seketika setelah konferensi, pertarungan saling menghina pun pecah.     

[Bangsat, empat kali lebih lama?!]     

[Ah, tidak mungkin!]     

[Apple memang gila!]     

Walaupun setiap tahun ada telepon genggam baru, kedua telepon genggam tidak akan terlalu berbeda karena adanya halangan teknologi, sehingga industri telepon genggam tidak akan mungkin bisa menciptakan kejutan setiap tahun.     

Konferensi waktu itu tentu saja membuat pendukung Apple menjadi bersemangat menghina pendukung ponsel lainnya.     

Tiba-tiba, entah karena sebal atau apa, seorang pengguna telepon genggam dengan pengetahuan luas akhirnya berkomentar.     

[Tidak perlu menghina, baterainya tidak dibuat oleh Apple. Apple pun tidak berkontribusi pada penyelesaian masalah baterai lithium. Aku yakin hype seperti ini akan hilang dalam 1 tahun saja. Siapa yang butuh telepon genggam dengan masa standby lama?]     

Jelas saja, komentar seperti itu akan mengundang amarah.     

Dalam kurun waktu singkat, penggemar fanatik Apple pun menyerang.     

Namun, pembuat komentar itu tidak melakukan apa-apa, ia bahkan mengutip Jurnal "Nature" dan berita dari "The Washington Times".     

Awalnya, ia berencana hanya untuk mengurangi keributan penggemar Apple, namun tambahan komentar malah membuat suasana semakin ribut.     

[Sialan, jadi Tuan Lu yang melakukannya? Bukannya Tuan Lu itu profesor matematika?!]     

[Dendrit lithium… Aku baru melakukan eksperimen ini sebulan lalu, ternyata masalahnya sudah selesai?!]     

[Dulu ada yang bilang di TV bahwa matematika bisa mengubah sains. Kukira dia hanya bercanda, ternyata…]     

[Sabar, sabar. Bukan hanya kau yang heran, kok…]     

Walaupun makalah PDMS yang masuk ke Science dan Jurnal Nature menjadi sensasi besar, sensasi itu hanya terasa di dunia teknologi, dan orang-orang biasa tidak terlalu memperhatikan hal itu.     

Semakin jauh sebuah teknologi dari kehidupan sehari-hari, semakin pula orang tidak memperhatikan perkembangannya.     

Kebanyakan orang pasti tidak tahu tentang dendrit lithium. Jika ada yang mengatakan tentang penemuan baru baterai lithium, mereka pasti bertanya dengan ketus, "Bukannya baterai itu sudah ada?"     

Namun, pengaruh riset itu semakin besar, dan semakin banyak pula orang yang ingin tahu dan akhirnya mendapatkan informasi.     

Sensasi makalah waktu itu kebanyakan hanya terasa di dunia akademik dan dunia industri serta mereka yang tertarik pada sains dan teknologi. Sekarang, saat poin makalah itu diterapkan ke dunia nyata, sensasinya menyebar semakin luas.     

...     

Sebenarnya, tidak hanya Apple, perusahaan lain seperti Samsung pun sudah menyiapkan rencana produk baru. Namun, mereka sebenarnya tidak ingin merilis informasi ini untuk sementara.     

Setelah pertemuan MRS waktu itu, masalah dendrit lithium telah benar-benar diselesaikan. Penemuan ini, beserta dengan antusiasme pasar untuk baterai lithium membuat beberapa perusahaan mulai melambung.     

Karena Apple memulai dengan cara membuat konferensi untuk memamerkan desain produk, maka Samsung dan beberapa perusahaan lainnya pun mengikuti. Seketika, semua mata tertuju kepada telepon genggam.     

Dan bagaimana semua telepon tersebut memiliki waktu standby lama.     

Tidak hanya mereka di dunia telepon genggam, mereka yang berkutat di dunia laptop dan mobil pun tidak mau kalah.     

Pertumbuhan baterai lithium juga sangat dipengaruhi oleh kedua industri tersebut. Bahkan, dapat dikatakan bahwa industri mobil dan industri laptop adalah pengguna terbesar baterai lithium, mengalahkan industri telepon genggam.     

Namun, mereka tidak meluncurkan PPT desain karena dalam perusahaan mobil, uji coba memakan waktu lama dengan berbagai faktor seperti keselamatan, uji emisi, dan berbagai hal lain.     

Seperti bagaimana industri baterai berubah drastis, kehidupan Luzhou pun ikut berubah.     

Lisensi paten telah terjual dengan harga 400 juta dolar, dan ia tidak lagi tinggal di asrama.     

Ia memutuskan untuk membeli rumah yang ia inginkan beberapa waktu lalu.     

Citibank telah menawarkan bunga yang kompetitif untuknya.     

Pria tua itu langsung menjual rumahnya, berkemas, dan pindah ke New York.     

Luzhou berdiri di taman rumah yang baru saja ia beli dan memandang bangunan rumah di depannya, tempat tinggal yang ia beli dengan harga 300 ribu dolar. Melihat hasil kerja kerasnya, ia pun tersenyum puas.     

Area sebesar 250 meter persegi, lengkap dengan teras, garasi kecil, dan suasana yang tenang. Tetangganya kebanyakan adalah mahasiswa internasional atau profesor dari Institusi Pendidikan Lanjutan Princeton.     

Luzhou sangat puas dengan rumah, dekorasi, dan estetika rumah tersebut.     

Terutama estetika.     

Sepertinya, ia menyukai estetika tempat itu karena tempat itu dulunya adalah milik seorang profesor bidang sejarah, sehingga estetika perabotan sangatlah terpilih dan menyatu dengan arsitektur rumah. Bahkan, Luzhou sangat menyukai tempat perapian di ruang tamu karena ia merasa seperti sedang menjelajahi waktu.     

Memang, akan sayang sekali jika properti seperti ini disewakan. Jadi inilah alasan mengapa pria tua itu tidak mau menjualnya.     

Kecuali dapur, Luzhou memutuskan untuk tidak mengubah rumah.     

Walaupun Luzhou sering makan di Ivy Club, terkadang ia masih memasak sendiri.     

Saat melihat para pekerja merenovasi dapurnya, tiba-tiba Luzhou mengingat sesuatu.     

Sebentar lagi natal.     

Biasanya, orang-orang China merayakan natal bersama pasangan, persis seperti Valentine.     

Namun, sebagai seorang jomblo elegan, ia masih belum punya pasangan.     

Ia memutuskan untuk membersihkan rumah baru dan mengundang teman-teman untuk merayakan Natal bersama di rumahnya,     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.